Indonesia Juara Grup C Piala Sudirman 2021 Setelah Melibas Denmark 3 : 2

Kevin/Markus saat melawan Markus vs Mads Pieler /Kolding Fredeeik asal Denmark (Foto istimewa)

TELISIKNEWS.COM,SPORT – Bertanding di Energie Areena Filandia, Rabu (29/9/2021), tim bulutangkis Indonesia versus tim Denmark di Piala Sudirman.

Pemain pertama yang diturunkan
pasangan rangking satu dunia Kevin/ Markus vs Mads Pieler /Kolding Fredeeik menang dua set langsung dengan point 21: 19 dan 21 : 25.

Bacaan Lainnya

Kemudian tunggal Putri Kusuma Wardani pada laga kedua Indonesia Vs Denmark, Mia Blichfeldt.

Wardani kalah pada set pertama (11-21), namun mampu memenangkan set kedua (21-16). Hingga akhirnya harus mengakui keunggulan Mia dengan skor 14-21, sehingga kedudukan tim Indonesia vs Denmark 1 : 1.

Dilanjutkan dengan laga ketiga antara
tunggal.putra Antony Sinisuka Ginting vs Ander Antonsen. Ginting harus mengakui keunggulan dari rivalnya dan kalah dua game langsung 21 : 9 dan 21 :14. Kekalahan Ginting ini membuat Denmark unggul 2 : 1.

Partai keempat, juara olimpiade Tokyo 2020 yakni pasangan Gresya Poli/ Apriani Rahayu melawan Maiken Fruergaard/Sara Thygesen.

Gresya/Apri melibas dua set langsung pasangan Denmark tersebut dengan angka 21 : 17 dan 21 : 9, maka skor sementara 2 : 2.

Partai penentu atau kelima, ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti versus campuran Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund di Grup C Sudirman Cup 2021.

Pasangan rPrevan /Oktavianti yang merupakan ranking empat dunia tersebut menang dua gim langsung atas Thyrri/Megelund dengan skor 21-8, 21-17.

Kemenangan tersebut sekaligus mengantarkan Indonesia sebagai juara Grup C Sudirman Cup 2021 dengan poin sempurna. Sebelumnya, tim bulutangkis Indonesia sudah melipas tim Rusia dan Kanada.

Penulis : Nikson Juntak

 

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.