Wakapolda Kepri Kunjungi Pulau Eksotis atau Pulau Berhala

TELISIKNEWS.COM,BATAM -Nama pulau Berhala tak asing lagi bagi warga di Provinsi Jambi maupun Kepulauan Riau (Kepri). Tepat berada di perairan Laut China Selatan, yang luasnya hanya sekitar 40 hektare saja.

Pulau Berhala yang eksotis dan menjadi  bagian kecil dari deretan pulau- pulau yang menghampar di perairan Laut China Selatan. Pulau yang indah dan sangat bersahaja.

Bacaan Lainnya

Kali ini, Wakapolda Kepri Brigjen Pol Drs. Darmawan, M. Hum, mengunjungi pulau tersebut bersama pejabat utama Polda Kepri dalam rangka kunjungan kerja di wilayah Kabupaten Lingga Provinsi Kepri, pada Sabtu (10/4/2021).

“Wakapolda didampingi oleh Pejabat Utama Polda Kepri tiba di di Desa Berhala Kecamatan Singkep Selatan Kabupaten Lingga pada jam 9.50 wib dalam kunjungan kerjanya”.tutur Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S., S.IK., M.Si.

Kegiatan tersebut Wakapolda memantau langsung Pos Polisi yang ada di Desa Berhala, dan memberikan bantuan paket Sembako kepada masyarakat

“Bantuan sosial yang diberikan tersebut sebagai bentuk kepedulian dari Polda Kepri kepada masyarakat sekitar, mengingat posisi pulau Berhala yang jarak tempuh nya yang cukup jauh, oleh karena itu saya berinisiatif mengunjungi dan memberikan bantuan berupa sembako. Semoga hal itu dapat sedikit meringankan beban masyarakat di Pulau Berhala,” ujar Brigjen Pol Drs. Darmawan, M. Hum. (Ril)

 

Editor : Nikson Juntak

 

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.