Usai Cuti Idul Fitri, Kasus SMKN 1 dan SIMRS BP Batam akan “Tetapkan” Tersangkanya

Saat Kunker komisi IV DPRD Kepri bersama Kepsek dan Komite SMKN 1 Batam ( ist)

TELISIKNEWS.COM,BATAM – Kasus dugaan korupsi yang terjadi di SMK Negeri 1 Batam dengan cara mark-up terhadap realisasi penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan dana komite yang dibuat untuk menguntungkan pihak-pihak tertentu.

Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam, telah menemukan calon alat bukti yang cukup untuk membuktikan adanya perbuatan melawan hukum, sehingga kasus ini sudah penyidikan.

Bacaan Lainnya

Hal yang sama.juga terjadi dengan kasus dugaan korupsi di Rumah Sakit Badan Pengusahaan Batam. Proyek pengadaan SIMRS berbasis aplikasi Sistem Informasi rumah sakit ini tanpa tender ( penunjukan langsung). Dengan tahun anggaran 2020 senilai Rp 1.260. 000.000

Terkait kasus ini, penyidik Kejari Batam  telah memeriksa 10 saksi. Para saksi yang sudah diperiksa tersebut antara lain: Ad, pimpinan RSBP, SJ mantan deputi 4, RM selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) tahun 2018, FR selaku PPK tahun 2020 dan F dari rekanan pihak swasta dari Jakarta serta yang lainnya.

Sedangkan pejabat pembuat komitmen yang mewakili BP Batam adalah Faizal Riza, sementara pejabat yang mewakili PT Rumah sakit PELNI adalah Direktur Muhammad Kartobi untuk yang bertanda tangan. Pemenang PT SP dan Subcon PT E

Atas kedua kasus dugaan korupsi ini, Kepala Seksi Intelejen ( Kasi Intel) Kejari Batam Riki Saputra mengatakan bahwa, perkara tersebut sampai dengan saat ini masih menjadi perhatian Kejaksaan Negeri Batam.

“Untuk perkara tersebut sampai dengan saat ini masih dalam tahap penyidikan,” kata Riki, Kamis (28/4/ 2022) pada Telisiknews.com.

Untuk kedua kasus ini, para saksi masih diberikan menghirup udara segar dan merayakan hari raya Idul Fitri. Usai cuti bersama ini selesai, penyidikan dilanjutkan dan akan “ditetapkan” tersangkanya.

“Setelah cuti bersama idul fitri selesai akan dilakukan lagi kegiatan penyidikan. Kalau alat bukti sudah cukup, kita akan tetapkan Tersangkanya,” tegas Riki Saputra. (Darto).

Editor : Nikson Juntak

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.