Citylink dan Lion Air Beroperasi Besok dari Bandara Hang Nadim Batam

TELISIKNEWS.COM,BATAM – Pesawat Citylink dan Lion Air akan kembali beroperas mulaii besok, Jumat (8/5 /2020) setelah beberapa minggu off karena  pandemi COVID-19. Rencana ada delapan pesawat dalam satu hari akan terbang dengan tujuan Jakarta, Kuala Namu, Padang dan Surabaya.

Sesuai surat edaran, pesawat Citylink dan Lion Air  ini akan beroperasi serta memperhatikan arahan Presiden RI tentang pelarangan mudik, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), dan guna melengkapi pengaturan tentang PSBB serta pengaturan pengendalian transportasi selama bulan Ramadhan dan Idul Fitri  dalam pencegahan penyebaran virus Corona .Maka perlu ditetapkan kriteria pembatasan perjalanan orang.

Bacaan Lainnya

Hal ini disampaikan oleh Direktur Badan Usaha Bandar Udara (BUBU) Hang Nadim Batam, Suwarso dan mengatakan bahwa, pemberlakuan penerapan kebijakan ini akan diawasi Tim Gabungan dari unsur Pemerintah Daerah, TNI, Polri, dan unsur otoritas penyelenggara sarana transportasi umum.

“Dimana setiap kegiatan perjalanan tentunya wajib dilaksanakan protokol kesehatan yang sudah ditentukan,” tegas Suwarso.

Pesawat Garuda Terbangkan 100 Penumpang dari Batam Tujuan Jakarta

Lanjut Suwarso, bahwa penerbangan ini masih terbatas karena ada kriteria namun bisa untuk umum dengan memenuhi persyaratan, ada pengecualian untuk pejabat negara, pasien kesehatan yang membutuhkan layanan darurat, calon penumpang yang keluarganya meninggal serta Repatriasi Pekerja Migran Indonesia.

Selain itu, persyaratan pengecualian lainya yakn menunjukan surat tugas bagi pekerja maupun dari lembaga pemerintah atau swasta. Kemudian menunjukan hasil negatif Covid 19 berdasarkan Polymerase Chain Reaction (PCR) test rapid atau surat keterangan sehat dari dinas kesehatan atau Rumah Sakit, Puskesmas maupun klinik.

“Bagi yang tidak mewakili lembaga pemerintah atau swasta, harus membuat surat peryataan yang ditandatangani diatas materai dan diketahui oleh Lurah atau RT setempat,”ucap Suwarso, Kamis (7/5/2020) kepada Telisiknews.com.

Perlu juga diketahui bahwa, pesawat Garuda akan melakukan operasi pada tanggal 10 Mei 2020. Dimana sebelumnya, Rabu (6/5/2020) pesawat Garuda sudah beroperasi dengan membawa 100 penumpang tujuan Jakarta. Pungkasnya.

Nikson Juntak

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.