LSP SMK Kartini Batam Gelar Diklat Calon Asesor, Ini Pesertanya

Peserta calon asesor foto bersama dengan Direktur LSP Kartini Batam, Yusman Johar (ist).

TELISIKNEWES.COM,BATAM – Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) SMK Kartini Batam menyelenggarakan Diklat Asesor Kompetensi yang dilaksanakan di SMK Kartini dan Bertuah Edotel SMKN 2 Batam pada 20 -24 Maret 2023.

Kegiatan ini dibuka oleh Dewan Pengarah LSP SMK Kartini Batam, sekaligus Kepsek SMK Kartini Batam, Mujiono, S. Pd, M. M. Pada kegiatan diklat ini mengundang 4  Master Asesor langsung dari BNSP yakni: Hendra Pribadi, Edi Panggabean,
Winarti Zainoeddin dan Rizal.

Bacaan Lainnya
Peserta Asesor
sedang mengikuti pelatihan (ist).

Yusman Johar menyampaikan pada sambutannya bahwa, kegiatan ini sebagai upaya pemenuhan Asesor Kompetensi di SMK dalam meningkatkan kompetensi guru kejuruan di Propinsi Kepri. Di samping itu juga upaya untuk berdirinya LSP P1 di Propinsi Kepulauan Riau.

“Kami sebagai pimpinan LSP SMK Kartini Batam dan Rosi Yulianti, S. E., M. Pd. dari LSP SMKN 2 Batam sangat mendukung kegiatan resmi ini, agar kinerja kita semakin bagus. Juga nantinya menghasilkan tenaga-tenaga asesor kompetensi yang mampu melaksanakan penilaian dan uji kompetensi terhadap peserta uji dalam ruang lingkup kompetensi teknis sesuai dengan bidangnya masing-masing,” ungkap Yusman, Kamis (23/ 3/2023).

Diterangkan Yusman bahwa Diklat ini diikuti sebanyak 48 calon asesor yang berasal dari beberapa sekolah yang mengirimkan para guru nya. Para guru tersebut akan disiapkan untuk menjadi asesor yang akan melakukan asesmen kepada siswa -siswi yang kelas XII.

Selain itu, kata Yusman yang juga dosen di Universitas Batam ini menjelaskan bahwa, sebagai LSP yang diberi kepercayaan oleh BNSP,  harus menjaga kepercayaan dan profesionalisme tersebut dan  berkewajiban meningkatkan kemampuan para asesor yang ada di  LSP Kartini Batam secara umum di Kepulauan Riau.

“Saat ini, orang tidak lagi dapat mengatakan dirinya profesional apabila tidak dapat menunjukkan dan memiliki sertifikat kompetensi di bidangnya dari BNSP,” kata Yusman Johar.

Master Asesor saat memberi pelatihan pada calon asesor (ist)

Baginya, keterampilan para asesor sangat penting. Sebab, para asesor tersebut nantinya yang akan melakukan evaluasi dan menguji secara langsung kemampuan para siswa dan siswi sesuai kompetensi di bidangnya.

Inilah peserta asesor yang mengikuti diklat antara lain: SMKN 3 Batam mengirimkan 14 orang,  SMKN 4 Batam ada 12 orang, SMKN 3 Tanjungpinang ada 4 orang, SMKN 2 Karimun ada 2 orang, SMKN 1 Bintan Utara sebanyak 7 orang, SMKN 2 Bunguran Timur ada  2 orang, SMK Pembangunan Tanjung Pinang ada 2 orang,  SMK MHS ada 1 orang,  SMKN 2 Batam ada 2 orang dan  SMKN 7 Batam  sebanyak 2 orang. Pungkas Yusman. (Nikson).

Editor : Novi

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.