Jalin Silaturahmi, Kapolda Terima Audensi PGIW Kepri

Foto bersama Kapolda Kepri dan pengurus PGIW (foto Jhonny).

TELISIKNEWS.COM,BATAM – Kapolda Kepri, Irjen Pol Dr. Aris Budiman M.Si menerima audiensi dari ketua Persatuan Gereja Indonesia (PGI) wilayah Kepulauan Riau (Kepri), pada Selasa (19/10/2021) di Mapolda Kepri.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silahturahmi antara Polri dengan Persatuan Gereja Indonesia (PGI) wilayah Kepri, serta menjaga keberagaman di Kepulauan Riau.

Bacaan Lainnya

Hadir dalam audensi tersebut Ketua
PGIW Kepri Pendeta Renova Jhonny Sitorus S.Th, Sekretaris Umum Pdt. Dr Otniel Harefa, Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak S.H, Djasarmen Purba, Ivan Manurung, Johnson Sibuea dan Kapolresta Barelang Kombes Pol.Yos Guntur serta pejabat Polda Kepri lainnya.

Ketua Umum PGI wilayah Kepri, Pendeta Renova Jhonny Sitorus S.Th  mengucapkan terima kasih atas kesediaannya Kapolda Kepri menerima kunjungan dari PGI wilayah Kepri.

Dalam kesempatan itu, Ketua Umum PGI wilayah Kepri menyampaikan bahwa, PGIW Kepri sebagai  Persekutuan gereja aliran Protestan wilayah Kepri komit untuk mendukung situasi Kambtimas yang kondusif.

“Kita audensi dalam rangka silaturahimi dengan jajaran Polda sebagai Mitra Kambtimas, dan sangat mengharapkan ada kerjasama yang baik. PGIW Kepri komit untuk mendukung situasi Kambtimas yang kondusif,” ujar Renova.

Selain itu, Pendeta Renova Sitorus juga menyampaikan tentang program kerja dan rencana pembangunan. Bahwa
PGIW Kepri dalam menjalankan roda organisasi dengan dana patungan dari pengurus.

“Kedepan kita sangat mengharapkan ada kegiatan yang dikerjakan bersama dalam rangka Kambtimas,” pintanya.

Sementara, Kapolda Kepri, Irjen Pol Aris Budimanan menyampaikan akan mendukung dan mensuport program yang diselenggarakan PGI wilayah Kepri secara khusus dalam rangka  menciptakan Kambtimas yang kondusif.

“Mari kita selalu menjalin komunikasi, koordinasi, kolaborasi antara Polri dan PGI wilayah Kepri. Kita harus menjalin silaturahmi serta menjaga keberagaman dan kebhinekaan di Kepulauan Riau,” ucap Kapolda Kepri.

Pertemuan tersebut berjalan dengan baik dan tetap melakukan protokol kesehatan serta menerapkan 5 M. (Nikson).

Editor : A .Yunus

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.