Ini Kata Kadis Kesehatan: Jangan Panik, Batam Masih Aman dari Virus Corona

TELISIKNEWS. COM, BATAM – Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, Didi Kusmayardi mengatakan bahwa, saat ini Kota Batam masih aman dari virus Corona. Bahkan informasi yang didapat, ratusan Warga Negara Indonesia yang tinggal di Wuhan, China tidak ada satupun terjangkit virus tersebut.

“Jangan panik, Batam masih aman dari virus Corona. Selain itu jaga kebersihan serta hindari kontak dengan yang sakit flu dan batuk,” kata dr. Didi Kusmayardi, Selasa (28/1/2020).

Bacaan Lainnya

Lanjut Didi, virus Corona memiliki kemiripan seperti SARS. Virus ini berawal dari hewan yang dagingnya di komsumsi namun tidak sempurna di masak. Dan gejala virus seperti : demam, ingusan, flu dan sesak bernafas.

“Apabila terkena virus ini, angka kematian hanya 10 persen. Namun jika penanganan cepat ditangani tidak akan mematikan. Karena virus SARS lebih berbahaya dari virus Corona ini,” terangnya.

Nikson Juntak

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.