Usai PT BBA  Gulung Tikar, Giliran PT Ghimli Indonesia akan Kurangi 1000 Karyawannya

TELISIKNEWS.COM,BATAM – Usai PT Batam Bersatu Apparel (BBA) gulung tikar, kini Pabrik Ghimli Indonesia yang bergerak di bidang garmen di kawasan Tunas Industri Batam Center, Kecamatan Batam Kota ikut terimbas. Pabrik dengan karyawan ribuan orang lebih itu , sejak akhir Juli 2022 lalu mulai melakukan pengurangan karyawannya

Berdasarkan informasi yang dihimpun  Telisiknews.com, pabrik Ghimli Indonesia telah berdiri di Batam  lebih dari puluhan tahun ini yang berproduksi untuk skala domestik dan manca negara.

Bacaan Lainnya

 PT Ghimli Indonesia kini tengah mengalami kondisi ekonomi perusahaan yang kurang baik. Imbas dari keadaan tersebut, direncanakan 1000 rpekerja akan mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK).

Menurut salah seorang peketja pada media ini bahwa, puluhan teman -teman kerjanya sudah ada yang duluan dilakukan pemutusan kerja. Hal yang sama juga nanti akan dirasakan karyawan lainnya.

“Teman kerja saya sudah duluan mendapat pemutusan kerja beberapa minggu lalu, dan mungkin juga nanti kami akan menerima hal yang sama,” kata Fit, Senin (8/8/2022) kepada Telisiknews.com

Sementara, Kabid Pembinaan Hubungan Industrial Disnaker Kota Batam, Hendra Gunadi menyampaikan bahwa  terkait pengurangan atau PHK belum mengetahui dan juga soal pencatatan kasusnya belum ada informasinya.

“Saya tidak tahu persis, karena yang masuk ke saya adalah yang berbentuk kasus.Jika tidak berkasus tidak sampai ke saya,” kata Hendra, Selasa (9/8/ 2022) sore.

Hendra juga menerangkan bahwa kalau dalam bentuk pemberitahuan pengurangan karyawan terkait keperluan BPJS dan Jaminan Kehilangan Pekerjaan ada di Bidang Jamsos. Namun setelah di cek juga di bidang Jamsos, belum ada laporan terbaru.

“Setelah saya cek ke Bidang Jamsos, belum ada laporan terbaru,” tuturnya.

Namun beberapa waktu lalu, kata Hendra, memang ada masuk pemberitahuan dari menejemen PT Ghimli Indonesia Batam akan diadakan pengurangan karyawan, tetapi setelah itu tidak ada lagi sampai sekarang.

“Kalau nggak salah rencana dari menejemen PT Ghimli Indonesia akan ada pengurangan 1000 karyawan.
Saya tidak ingat lagi siapa yang tanda tangan, yang pasti dari manajemen perusahaan itu,” tegas Hendra Gunadi. (Nikson).

Editor : Novi

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.