Thomas Cup 2022, Indonesia Maju ke Final Hadapi India

Rhustavito sumrigah saat menang melawan Kodai asal Jepang ( int).

TELISIKNEWS.COM,SPORT -Indonesia memastikan tiket ke final Thomas Cup 2022 setelah menang dramatis 3-2 atas Jepang.di Lapangan 2 Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada Jumat, 13 Mei 2022 malam WIB.

Rhustavito, tunggal putra ketiga menjadi penentu Indonesia maju ke final setelah mampu bermain apik dan menghajar Kodai Naraoka asal Jepang. Pemegang rangking 24 dunia ini tidak memberikan peluang pada Kodai untuk mengembangkan permainannya.

Bacaan Lainnya

Vito dengan mudah menyudahi permainan melawan Kodai Naraoka dua set langsung yakni : 21 17 dan 21 :11. Atas kemenangan tim Thomas Cup 2022, Indonesia maju ke final setelah Jepang kalah dengan skor 2: 3 dan bertemu di final melawan India.

Sebelumnya, angka pertama bagi Indonesia disumbang oleh Anthony Sinisuka Ginting. Tunggal putra peringkat kelima dunia itu mengalahkan rivalnya Kento Momota dalam rubber game 21-13, 14-21, dan 21-13.

Kemudian, kemenangan dramatis juga diperoleh Indonesia di laga kedua melawan Jepang. Ganda putra racitan baru yaitu: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Mohammad Ahsan berjuang tiga gim untuk mengalahkan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 22 :20, 8 : 21 dan 24 : 22

Jepang kemudian memperkecil kedudukan menjadi 1-2 di pertandingan ketiga. Tunggal putra mereka Kenta Nishimoto berhasil mengalahkan Jonatan Christie dua gim langsung 20 :22 dan 10 : 21.

Selanjutnya, pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang turun di laga keempat, juga menghadapi partai dramatis melawan ganda putra Yuta Watanabe/Akira Koga.

Fajar /M.Rian Ardianto bermain rubber game dan harus mengakui keunggulan ganda putra Jepang tersebut, sehingga skor 2 : 2. Beruntung Rhustavito tunggal terakhir mampu menang pada laga kelima. (Nk).

 

Editor : Novi

Pos terkait

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan oleh advertiser. Wartawan Telisiknews.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.